Rabu, September 14, 2022

PT Equityworld Futures | ANALIS MARKET (14/9/2022) : IHSG Diperkirakan Melemah

 

equityworld - Riset harian FAC Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan kemarin (13/9), IHSG ditutup menguat 63,55 poin (+0,87%) ke level 7.318,02. IHSG berhasil melanjutkan penguatan dua hari berturut-turut didorong berlanjutnya aksi beli investor asing sebesar Rp1,42 triliun.

Dari domestik, peningkatan kredit sindikasi perbankan & lembaga keuangan Indonesia hingga pekan kedua Sepetember 2022 mencapai USD16,6 miliar (2021: USD17,1 miliar) didorong oleh sektor usaha perkebunan, energi, infrastruktur, dan multifinance.

Di saat yang sama, bantuan subsidi upah (BSU) sudah disalurkan ke 4,1 juta rekening pekerja atau 80,63% dari target Kemnaker.

Sementara itu, Wall Street tadi malam (13/9), ditutup melemah cukup dalam disebabkan rilis data inflasi yang lebih tinggi dari perkiraan sehingga mendorong spekulasi bahwa The Fed harus bergerak lebih agresif untuk menjinakkan pertumbuhan harga yang tidak terkendali.

Laporan indeks harga konsumen Departemen Tenaga Kerja menunjukkan bahwa IHK bulanan secara tak terduga naik 0,1%, sedangkan ekspektasi analis mengalami kontraksi 0,1%, dan tingkat tahunan turun hanya menjadi 8,3% (Augt-22), jauh dari ekspektasi yang sebesar 8,1%.

Kemudian, kenaikan suku bunga 75bps masih menjadi ekspektasi yang mungkin akan dilakukan The Fed pada pekan depan.

Penurunan paling menonjol terjadi pada saham-saham berbasis teknologi dengan pertumbuhan tinggi karena prospek suku bunga yang lebih tinggi memicu reli dalam imbal hasil Treasury, mengurangi selera pembelian untuk perusahaan-perusahaan tersebut.

DJIA (-3,94%), S&P 500 (-4,32%), dan Nasdaq (-5,16%).

“Menyikapi beragam kondisi tersebut diatas, pada perdagangan hari ini, IHSG diperkirakan melemah seiring ekspektasi kenaikan suku bunga The Fed yang lebih agresif pada pekan depan,” sebut analis FAC Sekuritas dalam riset yang dirilis Rabu (14/9/2022).

Sumber : Pasardana, Investing

PT Equityworld Futures

Updated at : Rabu, September 14, 2022

0 komentar:

Posting Komentar