Jumat, Mei 08, 2015

Emas Menghapus Gain di 2015 Ditengah Data Klaim Pengangguran AS

Emas berjangka jatuh, menghapus gain tahun ini, karena spekulasi bahwa membaiknya pasar tenaga kerja AS akan mendorong Federal Reserve untuk menaikkan suku bunga AS.
Sementara warga Amerika yang mengajukan aplikasi untuk tunjangan pengangguran pekan lalu kurang dari perkiraan, rata-rata turun dalam satu bulan terakhir ke level terendah dalam 15 tahun terakhir, menurut data pemerintah pada Kamis. Meningkatnya laju pertumbuhan ekonomi mendorong para orotoritas untuk untuk menaikkan suku acaun, sehingga memangkas pemintaan untuk emas karena logam ini umumnya hanya menawarkan pengembalian melalui kenaikan harga.
Emas berjangka untuk pengiriman Juni turun 0,7% untuk menetap di level $ 1,182.20 per ons pada 1:49 siang di Comex New York, penurunan terbesar untuk kontrak teraktif sejak 30 April Harga telah turun 0,2% tahun ini dan turun 9,6% dari level tertingginya di 2015 berada di level $ 1,307.80 pada 22 Januari lalu.

Updated at : Jumat, Mei 08, 2015

0 komentar:

Posting Komentar