equityworld - Wall Street melemah pada Kamis (19/5/2022) dipicu anjloknya saham perusahaan teknologi Cisco Systems Inc.
Seperti dilaporkan Reuters, indeks Dow Jones Industrial Average di Bursa Efek New York, Amerika Serikat, turun 236,94 poin, atau sekitar 0,75 persen, menjadi 31.253,13. Indeks S&P 500 merosot 22,89 poin, atau sekitar 0,58 persen, menjadi 3.900,79. Indeks komposit Nasdaq melemah 29,66 poin, atau sekitar 0,26 persen, menjadi 11.388,50.
Saham Cisco tergelincir 13,7 persen setelah menurunkan perkiraan pendapatan 2022 sebagai dampak penghentian operasional bisnis di Rusia dan kurangnya pasokan komponen akibat berlangsungnya lockdown di berbagai kota di Tiongkok.
Tergelincirnya saham Cisco memicu saham Apple dan Broadcom masing-masing terjun 2,5 persen dan 4,3 persen.
Harga emas berjangka di COMEX New York Mercantile Exchange naik seiring melemahnya nilai tukar dolar AS. Harga emas untuk pengiriman Juni 2022 naik 0,7 persen menjadi US$1.827,70 per ons. Indeks dolar AS turun 0,91 persen menjadi 102,92.
Bursa saham Eropa melemah pada Kamis, dengan indeks STOXX 600 Eropa merosot 1,5 persen, dipicu anjloknya saham sektor ritel.
Indeks FTSE 100 di Bursa Efek London, Inggris, merosot 135,35 poin, atau sekitar 1,82 persen, menjadi 7.302,74. Indeks Dax 30 di Bursa Efek Frankfurt, Jerman, melemah 125,46 poin, atau sekitar 0,90 persen, menjadi 13.882,30.
Indeks Ibex 35 di Bolsa de Madrid, Spanyol, turun 70,40 poin, atau sekitar 0,83 persen, menjadi 8.406. Indeks Cac 40 di Euronext, Paris, Perancis, melorot 80,23 poin, atau sekitar 1,26 persen, menjadi 6.272,71.
Nilai tukar poundsterling menguat 1,5 persen terhadap dolar AS menjadi US$1,2513 per pound. Sedangkan terhadap euro, nilai tukar pound menguat 0,3 persen menjadi 1,1819 euro per pound.
Sumber : Pasardana, Investing
0 komentar:
Posting Komentar