Senin, Juli 27, 2015

Emas Berada Di Level Terendah Dalam 5 Tahun

Emas memperpanjang penurunan dalam lima tahun terendahnya dan menuju kerugian mingguan terpanjang sejak 2012 setalah Macquarie Group Ltd mengatakan bahwa logam hanya memiliki sedikit daya tarik sebagai komoditas ataupun alternatif untuk mata uang.
Penurunan 4,5 persen minggu ini akan menjadi penurunan kelima secara terus menurus sejak Oktober. Saat ini, investor cenderung membuang emas dalam ekspektasi bahwa Federal Reserve akan segera menaikkan suku bunga di tengah menguatnya ekonomi. Laporan pada hari Kamis menunjukkan indeks indikator ekonomi AS naik lebih dari perkiraan pada bulan Juni seiring jatuhnya klaim pengangguran dalam empat dekade terendah.
Biaya pinjaman yang lebih tinggi membatasi daya tarik emas, dengan ketidakmampuan membayar bunganya ataupun memberikan hasil seperti aset lainnya termasuk ekuitas, dan [ara ekonom memproyeksikan peluang 50 persen untuk kenaikan tarif pada bulan September. Anjloknya emas berarti ada enam dari 18 penambang logam terbesar dunia yang merugi dikarenakan situasi ini, menurut BloombergIntelligence.
Emas untuk pengiriman segera turun 0,7 persen ke level $ 1,083.33 per ons pada pukul 10:27 pagi waktu London, menurut harga publik Bloomberg. Harga mencapai $ 1,077.40, yang terendah sejak Februari 2010. Emas berjangka untuk pengirimanAgustus berada 1,1 persen lebih rendah di level $ 1,082.10 di Comex, New York, di mana volume perdagangan adalah dua kali lipat dari rata-rata 100-hari.

Updated at : Senin, Juli 27, 2015

0 komentar:

Posting Komentar