Emas menghapus kenaikan setelah penguatan dolar mengikis permintaan akan tempat lindung nilai. Sementara palladium turun ke level terendahnya dalam lebih dari 2 bulan terakhir.
Bullion untuk pengiriman segera diperdagangkan di level $1,181.76 per ounce pukul 10:56 pagi ini waktu Singapura dari level hari Jumat kemarin $1,181.63, menurut harga dari Bloomberg. Di awal pagi ini emas sempat naik seebsar 0.4% ke level $1,186.57 setelah pembicaraan antara Yunani dan para kreditornya tidak menemukan kesepakatan terkait bantuan dana talangan (bailout).
Negosiasi di Brussels pada hari Minggu kemarin menemui kekacauan sekitar 45 menit, mengalihkan masalah dari penemuan sebuah resolusi terhadap pertemuan para Menteri Keuangan Zona Eropa yang akan dilaksanakan pada tanggal 18 Juni mendatang. Sedangkan Indeks Spot Dolar Bloomberg naik pada hari ini yang sekaligus penguatan hari ke-3 ditengah upaya para investor yang mengkaji hasil pertemuan Federal Reserve pada pekan ini.
Emas untuk pengiriman bulan Agustus naik 0.1% ke level $1,180.70 per ounce di Comex, New York.
0 komentar:
Posting Komentar