Senin, Juni 03, 2013

Bursa Jepang masih terkoreksi

equity
TOKYO. Bursa Jepang tertekan pada transaksi pagi ini (3/6). Mengutip data Bloomberg, pada pukul 09.12 waktu Tokyo, indeks Topix tergerus 1,6% menjadi 1.117,37. Aksi jual yang melanda Topix dipicu oleh penurunan seluruh 33 sektor yang ada. Sedangkan indeks Nikkei 225 Stock Average anjlok 2,3% menjadi 13.458,82.

Pergerakan sejumlah saham turut mempengaruhi bursa Jepang. Salah satu di antaranya yakni: Softbank Corp yang anjlok 4% setelah penasihat perusahaan menentang untuk pengambilalihan Sprint Nextel Corp. Lalu ada pula saham Toyota Motor Corp yang turun 1,3%, Daiwa Securities Group Inc turun 5,5%, serta Fast Retailing Co turun 4,4%.

Aksi jual yang terjadi pada bursa Jepang juga dipengaruhi oleh penguatan yen yang mendekati level paling perkasa dalam tiga pekan terakhir.

Updated at : Senin, Juni 03, 2013

0 komentar:

Posting Komentar